Yamaha TMax 530 akan Didistribusikan April 2017

0
Yamaha TMax 530 akan didistribusikan April 2017
Yamaha TMax 53o siap didistribusikan April 2017 di Eropa. Foto: Yamaha

NaikMotor – Setelah dihadirkan dengan 3 varian di EICMA 2016 lalu, kini skuter matik premium Yamaha TMax 530 akan didistribusikan April 2017.

Saat EICMA lalu, TMax 530 telah mengalami ubahan penampilan dan juga ditambah dengan fitur baru. Selain itu, kini terdapat tiga varian, yakni Yamaha TMax, Yamaha TMax DX dan Yamaha TMax SX. Ketiganya hanya berbeda pada pilihan warna dan beberapa fitur. My TMAX Connect Apps, dengan terintegrasi GPS, lampu LED beserta Positioning Light juga menjadi fitur unggulan maxi scooter Yamaha ini.

Tiga versi TMax tersebut dirancang untuk memenuhi kebutuhan yang berbeda; TMax versi standar memungkinkan untuk dicustom sesuai selera pemiliknya dengan pilihan berbagai komponen dan aksesori yang tersedia; TMax SX, tersedia dalam warna khusus dan dilengkapi dengan control variable mapping D-MODE.

Sementara  TMax DX merupakan varian teringgi dengan teknologi kontrol elektronik seperti D-MODE dan cruise control, wind screen  yang bisa disesuaikan serta pemanas jok dan grip. Selain itu ada juga Traction Control System (TCS) untuk  bisa membuat start  lembut dan memberikan perlindungan traksi ban saat berkendara di cuaca hujan dan jalan yang licin atau basah.

Desain bodi sedikit berubah meski tema desain berupa bumerang masih menjadi silhouette yang kental. Ubahan nyata lainnya dengan adanya 4 lampu LED di headlamp plus juga Positioning Light.

Yamaha TMax 530 akan didistribusikan April 2017
Yamaha TMax model 2017 lebih ekspresif. Foto: Yamaha

TMax 530 2017 itu hadir dengan mesin masih twin 530 cc berpendingin cairan dengan Yamaha Chip Controlled Throttle (YCC-T). Ada ‘perubahan pada muffelr agar lolos Euro4 dengan katalitik converter terbaru. Begitu pula juga dengan box filter udara juga mendapat ubahan.

CVT belt lebih ringan sehingga memberikan feeling akselerasi yang lebih baik. Belt Drive belakang TMax 2017 yang baru itu menggunakan serat karbon. Dengan material serat karbon tentunya menjadi lebih ringan dan lebih kuat.

Pengendalian juga dirancang lebih nyaman dengan didukung sasis alumunium baru serta swing arm 4 cm, lebih panjang dari model lama. Sehingga, bobotnya jadi lebih ringan 9 kg.

Di Italia dan Eropa dikabarkan, TMax 530 akan mulai diditribusikan April 2017, dan harganya di Italia, sekitar Rp 165 jutaan untuk varian standar, SX Rp 176 jutaan dan DX Rp 192 jutaan.(Afid/nm)

LEAVE A REPLY