Honda Monkey Milik John Lennon Akan Dilelang di Inggris

0
Honda Monkey Milik John Lennon
Honda Z50 Monkey Trail milik John Lennon saat masih tinggal di Tittenhurst Park, Surrey, England. Foto: H&H Classic

NaikMotor – Honda Z50 atau dikenal sebagai Honda Monkey memang telah menjadi barang antik buruan kolektor, apalagi jika bekas pesohor. Sepertinya demikian pula dengan Honda Monkey milik John Lennon. Motor akan dilelang Maret 2018 mendatang.

Honda Monkey Trail pernah dimiliki almarhum pemain band The Beatles pada 1969, ketika masih tinggal di Inggris. Lennon menggunakan minibike itu untuk berkeliling di sekitar rumahnya di Tittenhurst Park, Surrey, England. Pelantun lagu Imagine itu sering terpergok tengah berkendara bersama anaknya, Julian.

Honda Monkey dimiliki Lennon hanya sampai 1971, sebab tahun itu The Beatles hijrah ke New York, Amerika Serikat. Honda Monkey milik John Lennon pun berpindah tangan ke tetangganya di Tittenhurst Park, sebelum dibeli oleh John Harrington dalam waktu berdekatan masih di 1971.

Lucunya, John Harrington baru menyadari nilai otentik Honda Monkey itu 40 tahun kemudian. Harrington dari Dorset, Inggris baru menyadarinya setelah melihat foto Lennon sedang mengendarainya. Ia pun memeriksa segala dokumen yang berkaitan dan memang benar.

Harrington sebenarnya mencoba untuk mempertahankan miliknya sejak itu, dan hanya diperlihatkan dalam event motorshow, “Ini seperti anggur berusia tua, sangat bernilai seiring waktu,” katanya setiap ada yang mencoba menawarnya. Bahkan, tetap menolak ketika ada yang menawar hingga Rp 1,8 M.

Tetapi sepertinya, Harrington mulai luluh, sehingga menunjuk rumah lelang H&H Classic untuk menawarkan pada penawar tertinggi. Honda Monkey milik John Lennon akan ditawarkan di National Motorcycle Museum, Solihull, pada 4 Maret 2018.

H&H Classic sendiri menilai Honda Z50 bekas pemusik The Beatles itu belum banyak diubah, sebagian besar komponen masih asli, dan masih bisa dikendarai. Penawaran awalnya sekitar Rp 600 jutaan. (Afid/nm)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here