PGMV8, Superbike Australia Bertenaga 334 Daya Kuda

0
Custom-bike--pgmv8-moto-4
Builder asal Australia, Paul G. Maloney merancang superbike berbobot 246kg bermesin 1.996cc berkonfigurasi V8, 90 derajat gabungan dari WSBK, MotoGP dan F1. Foto: PGMV8

Australia (naikmotor) – Builder, Paul G. Maloney berhasil membangun PGMV8,  superbike Australia bertenaga 334 daya kuda, PGMV8. Paul dan timnya untuk mewujudkannya memang menggabungkan berbagai rancangan mulai dari World Superbike, MotoGP, Formula One dan desain lainnya yang berhubungan dengan balap. Perancangannya cukup lama sejak 2008.

Hasilnya superbike berbobot 246kg bermesin 1.996cc berkonfigurasi V8, 90 derajat. Blok mesin memang diadopsi dari mesin mobil, tetapi di-custom sedemikian rupa sehingga selaras dengan tampilan sepeda motor.

Mesin DOHC tersebut memiliki 5 katup per silinder dengan rasio kompresi 13:1. Induksi bahan bakarnya secara injekai dengan throttle body Mikuni, dan dikontrol ECU Motec M130.

Sementara crankcase dipilih berbahan aluminium untuk menempatkan crank berbahan baja En36, yang diperkuat nitrit dan pemanasan sebelum dihaluskan permukaannya dan di-balance.

Sementara knalpot free flownya bermerek Akrapovic titanium sehingga bersuara menggelegar. Tetapi untuk bisa dikendarai di jalan raya, muffler harus ditambahi serat karbon peredam suara.

Untuk memegang mesin monster tersebut, maka rangka dirancang dengan model trelis berbahan chrome-moly dengan beberapa bagian di buritan berbahan alloy. Peredam kejutnnya dipercayakan pada produk Ohlins. Detail berikutnya, pelek buatan Marchesini dan sistem rem Brembo, sisanya dipastikan menggunakan produk high-end. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here