Ini Kiat Adira Insurance Menjaga Stabilitas Bisnis di 2015

0
BIsnis-Adira-Insurance-2015
Produk inovatif dan memperluas jalur distribusi adalah di antara kiat Adira Insurance menjaga stabilitas bisnis di 2015. Foto: Adira Insurance

Jakarta (naikmotor) – Menciptakan produk dan pelayanan yang inovatif sesuai dengan kebutuhan pelanggan serta memperluas jalur distribusi adalah di antara kiat Adira Insurance menjaga stabilitas bisnis di 2015.

Pengembangan produk inovatif Adira Insurance antara lain membuat asuransi khusus mobil dengan harga di atas Rp 1,5 miliar yang bernama Autocillin Platinum. Adira Insurance juga membuat inovasi produk kesehatan terbaru yaitu asuransi kesehatan untuk individu (Hospital Cash Plan Benefit). Sementara untuk perlindungan properti,yaitu asuransi Arthacillin.

Sementara perluasan jaringan distribusi di antaranya melalui kerja sama dengan berbagai market place berbasis digital seperti elevania.co.id, rakuten.co.id, bilna.com, dan blanja.com. Melalui market place tersebut, Adira Insurance menjual berbagai produk seperti asuransi demam berdarah (DBD), asuransi Tipus, asuransi motor yang bernama Motopro, asuransi perjalanan yang bernama Travellin.

Selain itu, Adira Insurance juga mengembangkan kerja sama dengan 532 agen bersertifikasi, 83 diler, 44 broker, 15 leasing, dan 24 bank. Sedangkan inovasi layanan berbasis digital terus dikembangkan mulai website untuk bisa menjadi pusat informasi dan pembelian produk seperti asuransi DBD, asuransi tipus, asuransi kecelakaan diri Proteku, asuransi motor, asuransi mobil, dan asuransi perjalanan Travellin.

Ini juga termasuk pelayanan dan fitur dari mobile apps yang telah dimiliki yaitu aplikasi untuk asuransi mobil yang bernama Autocillin Mobile Claim Application dengan tambahan mobile sirvey dan aplikasi untuk asuransi kesehatan yang bernama Medicillin Mobile Application.

Saat ini, Adira Insurance memiliki sekitar 352 rekanan bengkel di seluruh Indonesia. “Kami juga memberikan pelayanan istimewa lainnya berupa peluncuran Same Day Service dimana para pelanggan yang mengalami kerusakan ringan pada mobilnya dapat langsung memperbaiki mobilnya hanya dalam waktu hari melalui pelayanan Same Day Repair yang terletak di Claim Center Soepomo di Jl. Prof di Soepomo No 71 A-B Jakarta dan di Bengkel Metro Motor Kasablanka, Jl. Prof Dr Satrio No. 273, Jakarta,” ujar Tanny Megah Lestasri, Business Support Division Head Adira Insurance. (rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here