Green Down Payment, Kebijakan BI Untuk Kendaraan Listrik

0
Green Down Payment
Deputi Direktur Dept. Kebijakan Makroprudensial BI Kurniawan Agung (kiri). Foto: Dyandra

NaikMotor – Bank Indonesia (BI) mendukung program Pemerintah RI dalam percepatan perkembangan kendaraan listrik di Indonesia. Dalam dukungannya ini, BI mengeluarkan kebijakan Green Down Payment.

Kebijakan ini disebut langsung oleh Kurniawan Agung selaku Deputi Direktur Dept. Kebijakan Makroprudensial BI dalam seminar di Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (29/7/2022).

“BI mendorong adopsi kendaraan listrik melalui kebijakan Green Down Payment, melakukan berbagai koordinasi untuk mendorong program kendaraan bermotor listrik berbasis baterai,” kata Kurniawan.

“Salah satunya dengan insentif fiskal untuk menekan harga kendaraan listrik yang mahal, dan mengusulkan penyempurnaan kebijakan dari sisi produksi, pembiayaan hingga permintaan bersama dengan institusi pemerintahan terkait.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here