Mengenal Teknologi Fitur Honda Yang Mendukung Kenyamanan Berkendara

0

Mengenal Teknologi Fitur Honda

 

Honda Forza

– LED Taillight with ESS Emergency Stop Signal (Untuk keadaan darurat saat pengereman mendadak di kecepatan tinggi ampu hazard akan menyala otomatis).
– ABS (Anti-lock Braking System) 2 Channel system pengereman saat rem mendadak sepeda motor tidak selip ketika kondisi jalanan basah ataupun licin. ABS 2 channel ada di rem depan dan belakang.
– Honda Selectable Torque Control fitur mengontrol torsi mesin jika terdeteksi adanya perbedaan kecepatan putaran depan dan belakang untuk meminimalisir ban slip pada trek tertentu seperti basah atau licin.
– Honda Smart Key System, keyless system terintegrasi dengan immobilizer dilengkapi fitur keamanan anti thief.

Honda C125
– Seat Electric Opener, seat yang bias dibuka hanya dengan menekan tombol saja, yang terintegrasi dengan honda smart key system sehingga lebih praktis.
– Combined digital panel meter, kombinasi panel meter analog dan digital yang canggih dengan tetap mengusung tema retro dalam panel meter, membuat informasi berkendara lebih mudah terbaca.

Mengenal Teknologi Fitur Honda

Honda PCX e HEV
– Riding Mode, pilihan berkendara yang menyenangkan yang dapat dipilih pengendaranya. Drive Mode (D), performa mesin dapat bantuan tenaga baterai untuk performa bertenaga namun hemat bahan bakar. Sport Mode (S), berkendara lebih menyenangkan dengan akselerasi lebih responsive dan lebih bertenaga dibandingkan dengan Drive Mode. Idling Mode, memberikan pilihan pada Pengendara untuk mematikan teknologi idling stop system. ketika mode ini aktif motor akan menyala walau telah berhenti selama tiga detik.

 

Honda CBR250RR
– 3 Step Riding Mode with throttle by Wire, pilihan tiga model berkendara (comfort, sport, sport +) yang disesuaikan dengan sensasi berkendara dengan system tuas kabel elektrik yang mengatur keseimbangan kerja mesin dengan tepat dan sempurna sehingga menghasilkan power yang berbeda di setiap mode.
– Assist dan Slipper Clutch, Teknologi yang memberikan kenyamanan dengan tarikan tuas kopling yang lebih ringan, dan mengurangi engine brake impact yang dapat menyebabkan risiko slip. Assist clutch bekerja pada saat sepeda motor berakselerasi berfungsi membantu mengoptimalkan perpindahan tenaga dengan menghilangkan power loss pada kopling. Sedangkan saat deselerasi slipper clutch mencegah roda belakang tergelincir ketika Pengendara melakukan engine brake dengan menurunkan gigi secara ekstrem.
– Quick Shifter, Memberikan efek saat perpindahan gigi baik naik atau turun tanpa menarik tuas kopling dan menurunkan ketika bermanuver untuk mendapatkan akselerasi yang maksimal.

Mengenal Teknologi Fitur Honda

Honda CRF250 Rally
– Swing Arm Aluminium, sebagai penahan roda penggerak dan sebagai tumpuan shock braker. Lebih ringan dengan daya lebih kuat hasilkan penampilan lebih gagah, sporty, kokoh dan membanggakan.

Mengenal Teknologi Fitur Honda

Honda Monkey
– ABS With Inertial Measurement Unit, sensor IMU berfungsi sebagai pembaca gerak sepeda motor, bekerja sama dengan perangkat rem ABS satu channel untuk mencegah ban belakang naik saat pengereman darurat dilakukan (stoppie).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here