Ada Apa Saja di Kejurnas Sport 250cc WSBK Mandalika 2023?

0
Tuner kawakan Indonesia, Hawadis menyambut positif lahirnya Mandalika Racing Series yang akan mementaskan Kejurnas Sport 250cc di WSBK Mandalika. Foto: PRIDE Club

NaikMotor – Gelaran Kejuaraan Dunia Superbike atau WorldSBK seri Indonesia tinggal dalam hitungan hari, yakni 3-5 Maret 2023 di Pertamina Mandalika International Circuit. Event ini juga menjadi sejarah bagi dunia balap Indonesia karena akan ada Kejurnas Sport 250cc WSBK Mandalika 2023 sebagai supporting race.

Para penyelenggara bersama yakn Mandalika Grand Prix Association (MGPA) dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) serta PRIDE Club dan Astha sudah mengumumkan lahirnya Mandalika Racing Series, Rabu (1/2/2023)  Nantinya Mandalika Racing Series akan memayungi beragam aktivitas motorsport dan lainnya seperti trackday, drag bike, endurance hingga event balap mobil.

Aji Aditra Perdana selaku direktur Astha dari komersial Mandalika Racing Series

Meski baru hanya akan melombakan kelas 250cc sebagai satu kelas dari Kejuaraan Nasional Balap Motor 2023, namun kehadiran Mandalika Racing Series direspons positif. Keberadaan Kejurnas Sportbike  sebagai pengganti kelas Asia Talent Cup di Mandalika ini telah mati suri empat tahun lebih.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here