Hasil Astra Honda Racing Team di Race 1 ARRC Mandalika 2023

0
Herjun AF (Astra Honda Racing Team) meraih podium utama AP250 race 1 ARRC Mandalika. Foto: AHRT

NaikMotor – Pasukan Astra Honda Racing Team (AHRT) yang turun di ARCC Mandalika 2023 di dua kelas yakni AP250 dan Supersport 600 mencatat prestasi gemilang.  Herjun AF merengkuh podium utama kelas AP250 serta Rheza Danica (P4) dan Muhammad Kiandra Ramadhipa (P7), Sabtu (12/8/2023) di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok NTB.

Meski mendapat perlawanan ketat dari pasukan Yamaha Racing Indonesia, Herjun AF mampu melepaskan dirinya untuk melesat ke podium utama. Pembalap asal Pati ini mengawali start dari pole position untuk bisa memimpin di grup depan. “Alhamdullillah, saya bisa memanfaatkan posisi sebagai pole position. Meskipun di awal balap harus bertarung ketat, namun secara perlahan saya bisa membuat jarak dan menjaga posisi sampai garis finish. Senang sekali rasanya bisa mempersembahkan kemenangan untuk Astra Honda di Mandalika, di hadapan masyarakat Indonesia, keluarga dan semua pihak yang mendukung saya. Saya akan berusaha kembali meraih juara di race kedua,” ujar Herjun.

Podium AP250 Race 1 ARRC Mandalika

Sementara pembalap pengganti Muhammad Kiandra Ramadhipa juga taampil apik dengan start dari posisi ke-6 dan finis di posisi ke-7. Sebuah pencapaian  yang baik untuk Ramadhipa karena baru pertama turun di ARCC. “ Saya mendapat pengalaman berharga di ajang pertama saya pada kelas AP250 ini. Start dari posisi 6 saya fokus untuk terus berada pada persaingan group depan. Namun, persaingan sangat kuat membuat irama balap saya berubah dan berjarak dengan barisan depan. Saya akan mencoba lebih baik lagi di race dua,” sebutnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here