Komentar Pembalap MotoGP Soal Tambahan Chicane Sirkuit Catalunya

0
sudah lebih menyatu dengan Desmosedici
Uji coba Misano pada Selasa (22/8/2017) begitu positif," kata Lorenzo

NaikMotor – Ducati, Honda, dan Aprilia disertai beberapa tim satelit, sudah berada di Barcelona, Spanyol, untuk melakukan tes selama 2 hari di Sirkuit Catalunya. Tujuannya untuk mencoba dan melakukan uji coba terhadap disain sirkuit baru.

Beberapa pembalap pun memberikan pendapatnya setelah mencoba untuk pertama kalinya. Terutama soal tambahan chicane setelah tikungan ke-12, yang dibuat menyusul tewasnya Luis Salom, pembalap Moto2 yang jatuh saat sesi latihan bebas tahun lalu.

Jorge Lorenzo mengatakan disain sirkuit baru Catalunya menguntungkan buat Honda, bukan Yamaha apalagi Ducati. Dengan adanya tambahan tikungan ‘S’ kecil, motor dengan karakter top speed bakal kesulitan, karena putaran mesin tinggi seolah dipotong tikungan.

“Sulit bagi Ducati dan Yamaha, Honda jauh lebih pendek dan memiliki lebih kelincahan,” kata Lorenzo. “Mereka jauh lebih cepat di tikungan lambat di gigi satu. Mereka (pengelola) mengubahanya dengan baik,” imbuhnya.

“Sektor terakhir dibuat untuk Honda, mereka 3/10 lebih cepat. Namun di sisa trek, kita cukup ok. Kami (Ducati) sangat mirip dengan mereka (Honda),” katanya saat membandingkan kelincahan motor menghadapi tikungan baru.

Senada dengan Lorenzo, rekan setim Andrea Dovizioso mengatakan bahwa chicane baru yang akan mempengaruhi kecepatan dan kelincahan motor. Namun membuatnya lebih aman dibandingkan sebelumnya. “Pengelola membuat keputusan tepat,” katanya.

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez setuju disain sirkuit dirombak. Meski menurutnya akan berpengaruh terhadap gaya balap beberapa orang. Termasuk Dani Pedrosa, rekan setimnya yang jatuh saat uji coba.

“Ini menarik dan saya pikir kami sudah banyak crash di sana hari ini,” katanya. “Aku jatuh sekali, kecelakaan benar-benar lambat, begitu tapi Dani Pedrosa dan banyak orang jatuh di sana,” imbuh Marquez.

“Teknik ini ada benar-benar berbeda, karena sirkuit ini merupakan salah satu sirkuit penggila kecepatan, satu tikungan baru akan benar-benar berbeda,” katanya. “Jujur, aku menyukainya. Ini aneh, tapi aku menyukainya,” katanya.

Sirkuit Catalunya
Disain bentuk baru Sirkuit Catalunya. Abu-abu bentuk lama tidak dipakai, warna kuning buat MotoGP, dan merah buat F1. Foto: Motorsport.com

Seperti diketahui, tahun lalu, beberapa bagian Sirkuit Catalunya dirombak menyusul insiden pembalap Moto2 Luis Salom, yang tewas terjatuh saat sesi latihan bebas. Pengelola merombak disain sirkuit dengan menambahkan chicane yang dibuat setelah tikungan ke-12.

Bentuk chicane baru ini meniru bagian trek Sirkuit Catalunya untuk balapan F1 yang dipakai sejak 2007. Perbedaannya, tikungan buat MotoGP dibuat lebih pendek dari punya F1. Penambahan chicane dikatakan untuk memangkas kecepatan pembalap saat belok ke kanan.(Agl/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here