Diskusi Balap Liar Polda Metro: Serap Aspirasi untuk Mencari Solusi  

0
Diskusi Balap Liar Polda Metro
Diskusi Santai Street Race di Polda Metro Jaya. Foto: IG @Eddysaputra

NaikMotor – Menindaklanjuti pertemuan antara Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dengan Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo sebelumnya,maka diteruskan dengan diskusi balap liar di Polda Metro Jaya. Pada acara bertajuk Diskusi Santai Street Race tersebut mengundang para mekanik, joki, bengkel hingga para pemerhati balap termasuk pengurus IMI, Rabu (22/12/2021).

Dari hasil diskusi balap liar di Polda Metro Jaya itu, Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengaku telah menerima tiap aspirasi dan menyepakati dengan membuat konsep drag race. “Lintasan yang kemarin kita survei dan sudah ada beberapa lokasi misalnya di BSD dan Ancol, tapi Ancolnya yang di luar ya yang pinggir kali, bukan di dalam Kompleks Taman Impian Jaya Ancol. Sementara event itu akan dilaksanakan tanggal 15 Januari,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya seperti dikutip dari NTMC POlri.

Dirlantas menambahkan bahwa tujuan utama dengan menyiapkan lokasi mereka untuk melaksanakan latihan ini bisa menghilangkan dan meminimalisir pelaksanaan balap liar di jalan sehingga dengan mewadahi mereka di satu tempat dengan mempertimbangkan faktor safety juga lebih tertib.  “Ini kan baru first step dan disepakati drag race. Jadi kita cari trek yang lurus apakah 200 meter, apa 420 meter atau 500 meter,” ujarnya.

Sementara Eddy Saputra sebagai perwakilan dari IMI pusat bidang olahraga sepeda motor  mengatakan, dari diskusi tersebut menjadi penampung aspirasi dari para pelaku balapan. “ Bapak Kapolda Metro Jaya akan memfasilitasi pelaku balap di jalanan, dengan membuat balapan resminya, Tapi itu berbeda dengan keinginan stakeholder balap liar. Mereka hanya minta dibuatkan track, fasilitas pendukungnya dan dibuka setiap malam. Sementara ini Ancol hanya bisa dibuka kalau ada balapan,” tukas Eddy.

Ditambahkan Eddy, mereka hanya butuh dibuatkan track balap haram (balap liar-red)yang layak, dibuka Jumat malam sampai Sabtu malam.” Mengenai aturan balapnya biarkan mereka atur sendiri, biar nanti namanya jadi balap halal. Kalau sudah disiapkan semua fasilitas tapi masih bandel balap di jalanan, silakan pak polisi mengambil langkah yang tegas.”

Ya, dengan inisiasi Polda Metro Jaya untuk mengumpulkan para pelaku balap jalanan, mulai dari mekanik, joki termasuk pemilik motor dalam sebuah diskusi, akan membuat mata terbuka apa sebenarnya yang terjadi dan juga keinginan mereka. Pihak Polda Metro Jaya sudah memfasilitasi tempat tinggal disusun bagaimana juklak teknis termasuk regulasi yang mengaturnya. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here