PEVS 2023: FAST Lithium Fire Killer, Bisa Memadamkan Kebakaran EV

0

FAST Lithium Fire Killer

Menurut Franky Affandy, Chief Technology Officer, “Dalam baterai lithium EV ketika terbakar, semakin panas malah membentuk propana (gas Elpiji) dan metana (BBG) yang membuat kebakaran semakin sulit dipadamkan.”

Franky melanjutkan, “Jadi produk kami, FAST Lithium Fire Killer yang kami kembangkan sendiri dengan bahan utama yang kita namakan AF31. Produk juga waterbase dan sudah kami patenkan.”

“Cara kerjanya AF31 itu,” terang Frangky, “Memutus proses pembentukan propana dan metana dengan OH- (gugus basa), mengikat Hidrogen dan Oksigen. Kemudian objek kebakaran didinginkan oleh cairan air campuran AF31 itu. Sehingga pemadaman lebih cepat dan efektif.”

FAST Lithium Fire Killer tersedia dalam tabung ukuran 1kg dan dipasarkan dengan harga Rp3,75 juta. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here