Honda Dream Ride Project, Mewujudkan Sepeda Motor Modifikasi Impian

0
Honda Dream Ride Project 2018. Foto: Yusuf Arif, dok NMC, honda
Honda Dream Ride Project 2018

NaikMotor – Honda Dream Ride Project digelar PT Astra Honda Motor (AHM) sebagai wadah para modifikator terpilih mewujudkan sepeda motor impiannya. Modifikator terpilih merupakan National Champion pada Honda Modif Contest.

Untuk menjadi modifikator terpilih Honda Dream Ride Project tidak mudah karena harus melalui beberapa tahap. Pertama, harus mengikuti Honda Modif Contest (HMC) regional sebagai tahap awal dan menjuarai kelasnya.

HMC tiap tahun umumnya menggelar  9 kelas : Matic & Cub Stock/Bolt On, Matic & Cub Advance, Racing Style, Sticker/Decals, Sport Naked, Sport Fairing, Community Touring, All Stock & Advance produk Honda di bawah tahun 2006, dan Free for All (FFA). Dengan jumlah peserta bisa mencapai 2.400 seperti pada HMC 2019 dengan 14 region.

Sebagai juara regional di salah satu kelas HMC, peserta barulah mendapat tiket ke Final Battle HMC, bersaing dengan para juara kelas tingkat regional. Kemudian harus meraih predikat National Winner kelas, pada tahap berikutnya.

Itupun belum final, sebab para National Winner akan diseleksi untuk mencapai predikat National Champion. Dari 9 National Winner akan disaring menjadi 3 National Champion saja.

Baca Juga: Final Battle Honda Modif Contest 2023, Tetapkan 3 National Champion
Honda Dream Ride Project
Final Battle HMC 2023, Lap Rampal, Malang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here