Polini Motori di EICMA 2023, Hadirkan Middrive e-Bike

0
Polini Motori di Eicma 2023, mendukung energi berkelanjutan
Polini Motori hadir di Eicma 2023, mendukung perubahan energi bersih berkelanjutan. Foto: polini.com

NaikMotor – Polini Motori dukung perubahan energi ramah lingkungan guna masa depan yang berkelanjutan. Pabrikan part aftermarket terkenal di sektor roda dua ini, turut berkomitmen di EICMA 2023.

Inovasi sepeda motor kini berfokus pada ekologis lingkungan. Polini sebagai pionir Italia dalam transformasi mesin pembakaran internal menjadi solusi kelistrikan mutakhir. Dengan dorongan menuju masa depan yang lebih berkelanjutan, pabrikan asal Italia ini menjadikan dirinya sebagai rujukan di bidang roda dua, khususnya di EICMA 2023.

Pameran tersebut, yang akan diadakan di Fiera Milano-Rho pada tanggal (7-12/11/2023) akan menjadi panggung istimewa bagi merek tersebut. Polini berkomitmen untuk mendefinisikan ulang parameter mobilitas ramah lingkungan.

Polini Motori di Eicma 2023, mendukung energi berkelanjutan
Motor Listrik Polini E-P3+

Perusahaan ini, terkenal dengan keunggulannya dalam menciptakan perangkat upgrade atau spare part aftermarket untuk sepeda motor dan skuter. Melakukan pendekatan transisi ke energi ramah lingkungan dengan semangat yang sama dan sejarah perusahaan di sektor ini.

Perubahan strategis ini bukanlah hal baru bagi Polini, yang telah lama mendedikasikan diri pada penelitian dan pengembangan motor listrik. Salah satunya adalah motor E-P3+ untuk e-bike andalannya. Dibuktikan melalui kemampuan merek Italia tersebut untuk beradaptasi terhadap perkembangan pasar di sektor otomotif.

Jalan yang diambil Polini mencerminkan komitmen terhadap energi keberlanjutan. Mulai dari pengembangan produk yang mematuhi peraturan Euro5 hingga keterlibatan dalam inisiatif ramah lingkungan. Tujuan Polini Motori, jelas untuk mendorong pengurangan dampak lingkungan tanpa mengurangi kinerja dan kualitas yang selalu membedakan produknya.

Perhatian terhadap detail dan inovasi berkelanjutan akan terlihat jelas di Stand E30 di Hall 15 EICMA 2023. Yang mana pengunjung dapat mengamati secara dekat kemajuan terbaru pabrikan Italia dalam kendaraan roda dua listrik. Polini Motori mengukuhkan dirinya tidak hanya sebagai rujukan bagi para pecinta sepeda motor, namun juga sebagai pemain utama dalam revolusi energi ramah lingkungan. (Alvito/Contrib/NM)

Baca Juga: Knalpot Polini Vespa 125 dan 50 Klasik, Biar 2 Tak Terasa ModernPolini Motori di Eicma 2023, mendukung energi berkelanjutan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here