Rekor Rossi dan Ban Depan Michelin di MotoGP Argentina

0
rekor Rossi
Insiden Rossi versus Marquez di MotoGP Argentina 2015. Foto: Crash Media

NaikMotor –  Seri kedua MotoGP akan digelar di Argentina akhir pekan ini (9/4/2017) yang akan menambah rekor Rossi selama kariernya yakni penampilan ke-350. Karena itulah, juara di Argentina akan menjadi hadiah terbaik di tahun ke-22 di balap GP bagi The Doctor.

Pembalap yang finis di podium ketiga seri Qatar berharap masalah ban depan Michelin yang sempat menderanya di Losail tak akan mengganggu penampilan kali ini di Sirkuit Termas de Río Hondo. “Mereka membawa ban depan yang lain dengan sisi lebih keras, seperti ban depan sebelumnya. Ketika pertama saya berbicara dengan Michelin soal ban depan, mereka bilang hanya saya satu-satunya pembalap yang mengalami hal ini, padahal banyak pembalap merasakan hal yang sama dengan saya. Feeling kami soal ban depan sudah lebih baik di Qatar, namun akan menarik mencoba ban baru di sini,” ungkap Rossi.

Selama pramusim 2017, Rossi membuat khawatir penggemarnya karena mengeluhkan performa Yamaha. Namun, pada saat waktunya balapan MotoGP perdana, ia bisa membuat mereka bahagia dengan naik podium ketiga. MotoGP Argentina menyisakan cerita bagi Rossi saat berduel dengan Marquez di tahun 2015 yang mengantarkannya sebagai juara, sementara tahun lalu hanya di posisi kedua.

“Kami mencoba untuk menggunakan balapan di Qatar sebagai dasar untuk tampil di Argentina. Kami mampu meningkatkan perasaan secara signifikan dengan motor di balapan pertama. Balapan itu cukup mengejutkan bagi kami. Itu tidak buruk, karena memulai musim dengan podium selalu penting. Aku tidak jauh dari dua pembalap di depan, ” lontar Rossi.

Rossi menambahkan, dirinya menyukai layout sirkuit di Argentina karena menarik dan menyenangkan untuk MotoGP. “ Sejak tahun 2014, saya selalu menikmati balapan yang baik di sini. Tapi kita harus menunggu dan melihat seperti apa situasinya, karena tahun lalu itu sulit. Aspal sangat kotor, kemudian juga cuaca buruk. Saya berharap kita akan menemukan kondisi yang lebih baik tahun ini. “

“Tahun ini, kami memiliki sepuluh rider dan motor yang bersaing untuk podium di semua sesi latihan. Di Qatar kami sangat kurang melakukan latihan dan tanpa melewati kualifikasi. Jadi saya berharap bisa masuk lima besar di kualifikasi pertama,” tambahnya lagi.

Rekor Rossi dalam kariernya adalah memegang rekor 114 kali memenangkan kejuaraan GP dari 349 penampilannya serta 222 berakhir di podium kejuaraan dunia. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY