Enam Drama di MotoGP Argentina, Vinales dan Rossi Tampil Digdaya

0
Drama di MotoGP Argentina
Vinales kembali meraih juara di MotoGP Argentina. Foto: Crash Media

NaikMotor – Balapan penuih drama di MotoGP Argentina mengantarkan duo Movistar Yamaha di podium utamanya. Ya, diwarnai enam insiden yang melibatkan rontoknya tiga tim pabrikan pulang tanpa poin, para pembalap Yamaha tampil digdaya.

Setelah Joan Mir dan Morbidelli sama-sama mengulang podium utama di Moto3 serta Moto2 di Qatar lalu, Vinales melengkapinya melalui enam drama di MotoGP Argentina. Drama pertama diawali oleh jatuhnya Lorenzo di tikungan pertama Termas de Rio Hondo akibat menyundul Iannone.

Marquez yang langsung melesat sejak start juga roboh di tikungan kedua saat balapan memasuki lap ketiga. Vinales berada di atas angin untuk bisa memimpin balapan tanpa mampu disentuh yang lain hingga finis. Drama yang kembali terjadi adalah penalti untuk Iannone karena jump start, tak lama Alex Rins ikut lowside meski kembali bisa meneruskan balapan, namun akhirnya gagal finis.

Apes bagi Repsol Honda, Dani Pedrosa yang tengah berduel di urutan keempat malah ikut-ikutan jatuh di tempat sama dengan Marquez. Usai rontoknya tim pabrikan Honda, drama di MotoGP Argentina menimpa Ducati. Akibat Aleix Espargaro (Aprilia) jatuh, motornya menghantam Dovizioso di tikungan kelima saat lap ke-12. Tiga tim pabrikan pun tanpa poin dalam drama di MotoGP Argentina, setelah Rins terhenti dan Lowes yang mengalami masalah girboks.

Giliran para pembalap tim satelit terlibat dalam duel sengit mulai Bautitsta, Zarco, Folger dan Petrucci di belakang Cal Crutchlow yang mati-matian ditekan Rossi. “ Vale balapan fantastis, race pace saya tidak terlalu bagus dan muncul lampu peringatan di dashboard ketika mengejar Maverick. Hasil yang baik untuk kami setelah gagal di Qatar,” sebut Cal Crutchlow yang menyelamatkan Honda di antara kepungan Yamaha.

Sementara Valentino Rossi melengkapi rekornya tampil dalam 350 kali balapan GP di posisi kedua.” Mekanik saya bilang ini balapan ke-350 kami, lakukan yang terbaik. Sejak awal saya merasa lebih baik dan berusaha rileks. Saya menikmati pertarungan dengan Cal , hasil terbaik untuk saya dan tim,” sebut Rossi.

“Sangat penting untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya. Balapan yang sulit karena Marc terlihat menekan sejak awal. Saya mencoba konsentrasi dengan pace saya. Terima kasih tim!” sebut Vinales. (Arif/nm)

Hasil MotoGP Argentina 2017
1.Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 41m 45.060s
2.Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 41m 47.975s
3.Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 41m 48.814s
4.Alvaro Bautista ESP Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP16) 41m 51.583s
5.Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 42m 0.564s
6.Jonas Folger GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 42m 3.301s
7.Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17) 42m 5.106s
8.Scott Redding GBR Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16) 42m 10.540s
9.Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 42m 10.725s
10.Karel Abraham CZE Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP15) 42m 11.463s
11.Loris Baz FRA Reale Avintia Racing (Desmosedici GP15) 42m 12.012s
12.Tito Rabat ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 42m 26.935s
13.Hector Barbera ESP Reale Avintia Racing (Desmosedici GP16) 42m 27.830s
14.Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 42m 28.145s
15.Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 42m 28.512s
16.Andrea Iannone ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 42m 31.279s
Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP17) DNF
Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) DNF
Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) DNF
Sam Lowes GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)* DNF
Alex Rins ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)* DNF
Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) DNF
Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (Desmosedici GP17) DNF

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here